Partai Hanura Mau Bercerai dengan Fraksi Berani

Sekretaris DPC Partai Hanura Kabupaten Purwakarta, A Haris Yogi.

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Purwakarta A Haris Yogi mengatakan, partainya akan merekomendasikan anggota Fraksi Hanura utuk keluar dari Berani.

“Kami merekomendasikan anggota Fraksi Hanura di DPRD Purwakarta untuk keluar dari fraksi gabungan Berani dan bergabung dengan fraksi yang lain,” kata Yogi, Rabu (30/12/2020).

Baca Juga  Hanura : Sikap Tegas KPU Patut Diapresiasi

Yogi menilai, fraksi Berkarya dan PAN sudah tidak sejalan dengan pandangan internal Partai Hanura.

“Pengambilan keputusan yang tidak seimbang karena kita berbeda pandangan masing-masing. Harusnya Berani bisa duduk sama rendah berdiri sama tinggi,” kata Yogi.

Masalah ini akan diselesaikan di forum rapat internal Hanura Purwakarta.

“Anggota DPRD Fraksi Hanura kami yakini akan tunduk pada keputusan partai. Karena anggota fraksi adalah kepanjangan tangan partai,” ujarnya.(dik)

Baca Juga  Dedi Mulyadi Bakal PAW-kan Anggota Fraksi yang Terima Mobdin