Para Cagub dan Cawagub Jatim Jalani Tes Psikiatri

Foto : Para Cagub dan Cawagub Jatim Jalani Tes Psikiatri.

SURABAYA, headlinejabar.com

Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan tampil dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur 2018 mengkuti tes psikiatri di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Soetomo, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (11/1/2018).

Dua pasangan calon tersebut masing-masing pasangan calon yakni, Khofifah Indar Parawansyah – Emil Elestianto Dardak yang diusung Partai Demokrat, partai Golkar, partai NasDem, partao Hanura, PAN dan PKPI, dan Saifullah Yusuf – Puti Guntur Soekarno yang diusung PKB, PDI Perjuangan, partai Gerindra dan PKS.

Baca Juga  Rencana Muprovlub Kadin Jabar Dianggap Inkonstitusional

Pantauan headlinejabar.com yang berada di Surabaya Khofifah merupakan orang pertama yang keluar dari Gedung Graha Amerta, tempat pemeriksaan berlangsung sekira pukul 12:30 WIB. Ia mengatakan, proses tes Psikiatri dalam bentuk tulis memakan waktu sekitar 2 jam.

“Hanya tes tulis. Kemudian menunggu untuk dipanggil tes wawancara,” kata Khofifah singkat sembari meninggalkan Gedung Graha Amerta.

Tak lama kemudian, Gus Ipul atau Saifullah Yusuf menyusul Khofifah. Gus Ipul mengaku, proses tes hari ini tidak jauh berbeda dengan proses Psikiatri pada Pilgub Jatim sebelumnya. Bahkan Gus Ipul mengaku tidak ada persiapan sama sekali untuk mengikuti proses tes hari ini.

Baca Juga  Septian Insan Ketua Umum SEMMI Jabar 2024-2026

“Hari ini gak ada persiana khusus. mambengi turune bengi (semalem tidurnya malam). Kalau tesnya sama aja, (dengan Pilgub sebelumnya). Cuma, yang sekarang lebih rinci,”ujar Gus Ipul.

Psangan Khofiah, yakni Emil DardakĀ  yang menyelesaikan rangkaian tes Psikiatri kali ini. Emil, mengaku, ada 500 soal yang harus diselesaikan dalam waktu singkat. Meski terkesan mendadak. Emil mengaku bisa menyelesaikan semua tugas dengan baik.

Baca Juga  Bawaslu Purwakarta Segera Konsolidasikan Penertiban APS

“Ada soal terkait kepribadian. Terus wawancara yang cukup komprehensif untuk melihat kepribadian yang berkarakter,” kata Emil.

Puti Guntur pun demikian tak lama Emil selesai melakukan serangkaian macam tes nanti malam pada pukul 20.00wib akan puasa untuk esok hari pemeriksaan keaehatan.

REPORTER : YUSUF STEFANUS

EDITOR : DICKY ZULKIFLY