Megawati Berharap Dibentuknya Badan Riset Nasional

Foto : Megawati Berharap Dibentuknya Badan Riset Nasional

JAKARTA, headlinejabar.com

Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri berharap dibentuknya badan riset nasional yang dijadikan rujukan pengambilan keputusan pembangunan (10/01).

“Dibutuhkan satu badan riset yang dijadikan landasan pengambilan keputusan pembangunan nasional,” ujarnya saat berpidato di acara HUT ke-46 dan Rakornas PDIP, JIExpo, Jakarta.

Baca Juga  Airlangga Hartarto Kantongi Dukungan dari DPD Golkar Sejabar dan DKI Jakarta

Mega mengatakan tiada satu pun negara maju yang tidak melakukan riset ilmu pengetahuan. Untuk itulah pihaknya sedang mengusahakan badan tersebut apabila Joko Widodo kembali terpilih pada Pemilu 2019 mendatang.

“Ini sedang kami perjuangkan bersama Pak Jokowi. Tentu saja perjuangan ini menemukan jalannya apabila Pak Jokowi terpilih kembali dan PDIP menang,” katanya.

Baca Juga  Keren, Caleg Boyke Ajak Milenial Berbisnis Saham

Megawati lalu menanyakan kesiapan kader-kader PDIP untuk memenangkan Jokowi dalam pesta demokrasi 2019. “Apakah kalian siap memenangkan Pak Jokowi?”tanya Mega.

Ribuan kader yang hadir di lokasi pun menjawab dengan serempak. “Siap,” teriak kader PDIP. (yus/eka)