Jelang PSBB Parsial, PKB Purwakarta Bagikan 1000 Paket Sembako

Foto : Jelang PSBB Parsial, PKB Purwakarta Bagikan 1000 Paket Sembako

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Menjelang pelaksanaan PSBB Parsial Kabupaten Purwakarta di 6 Kecamatan pada Rabu 6 Mei besok tentunya membuat masyarakat kurang mampu khawatir. Apalagi, tak sedikit masyarakat yang sudah di data namun belum mendapatkan bantuan sosial dari Pemerintah.

Menyikapi hal ini bersamaan dengan pembagian sembako #PKBpeduli se Indonesia, PKB Purwakarta melaksanakan pembagian Paket Sembako kepada para kader dan simpatisan, guru ngaji serta pekerja informal sebanyak 1000 paket di 17 kecamatan se Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga  Presiden Lantik Khofifah-Emil Dardak Gubernur dan Wagub Jatim

“Pembagian sembako dilaksanakan 2 tahap, untuk hari ini kita laksanakan di 6 kecamatan yang besok akan diterapkan PSBB Parsial. Sehingga masyarakat tidak khawatir dalam mencukupi kebutuhan hidupnya,” ujar Hidayat selaku Pengurus PKB Purwakarta.

Adapun 11 Kecamatan lain menurut Hidayat secepatnya akan dijadwalkan mengingat banyak juga masyarakat yang membutuhkan di tengah Pandemi Covid-19 yang memberikan dampak luar biasa bagi ekonomi mereka.

Baca Juga  PAC Desak DPC Hanura Purwakarta Tak Lakukan Verifikasi Faktual

“Kami PKB Purwakarta tentu berharap agar pandemi ini segera berakhir agar masyarakat dapat beraktivitas seperti biasa. Tak lupa terima kasih juga kepada Ketua Umum PKB Cak Imin, serta Ketua DPW PKB Mas Huda yang telah membantu kegiatan ini sehingga berjalan dengan lancar,” demikian Hidayat.(dik)