Hanura Purwakarta Selesaikan Verifikasi Faktual

Foto : Ketua dan Sekretaris DPC Hanura Purwakarta R Priyatna Kusumah dan AA Ojat Sudrajat.

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten  Purwakarta telah menyelesaikan verifikasi faktual keanggotaan pengurus pada Kamis (1/2/2018).

Ketua DPC Hanura Purwakarta R Priyatna Kusumah mengaku optimis partainya bisa lolos verifikasi faktual, yang diketahui hasilnya akan diumumkan pada Jumat (2/2/2018) besok oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

Baca Juga  RSUD Bayu Asih Purwakarta Siapkan Ruangan Khusus Caleg Stres

“Kami sudah melakukan verfak sebagai sayarat keikutsertaan di pemilihan legislatif pada tahun 2019 mendatang,” ujar Priyatna, di DPC Hanura Purwakarta.
Setelah verfak selesai, pihaknya akan fokus pada persiapan memenangkan pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika dan H Aming. “Ya selanjutnya agenda menyukseskan Pilbup Purwakarta bersama partai koalisi,” kata Yayat begitu dia disapa.

Pengususngan Anne-Aming dirasa sudah final sebelum Panitia Pengasa Pemilihan Umum (Panwaslu) menolak sengketa pilkada pasangan Rustandie-Dikdik. Menurut Yayat, tidak ada penarikan maupun pergantian dukungan untuk paslon yang diusung dan didaftarkan ke KPU oleh Hanura.

Baca Juga  Banyak Gesekan Panas Antarcalon dan Pendukung di Pilkades Besok

“Kami sudah menjalankan amanat konstitusi organisasi, semua mekanisme formal di ruang lingkup polutik ini sudah kami tempuh,” tutur dia.

Sekretaris DPC Hanura Purwakarta Aa Ojat Sudrajat memastikan, jika partainya tetap solid. Tidak ada isu huru-hara yang selama ini ramai diperbincangkan di ranah publik. Pun arah organisasi partai Hanura Purwakarta diyakini masih on the track, sesuai konstitusi partai yang ada.

Baca Juga  Penuhi Kebutuhan Warga Purwakarta, Om Zein Lakukan Pengobatan Gratis di Empat Desa Dalam Sehari

“Setiap partai punya konstitusi, dan berdasarkan konstitusi itu, Hanura Purwakarta masih on the track,” kata Aa.

Aa optimis jika partainya akan lolos verfak dan bisa menjadi peserta pemilu di 2019. “Kami optimis karena semua persyaratan verfak sudah kami penuhi,” tutup dia.