Dua Warga Kurang Mampu Datangi Kantor DPRD Purwakarta
PURWAKARTA, headlinejabar.com
Dua orang warga kurang mampu secara mendadak datang ke Kantor DPRD Purwakarta. Mereka datang menyampaikan keluh kesah.
Dua warga ini bernama Ujang Endang penderita tuna netra asal Kampung Cimuntuk RT 27 RW 08 Desa Sukatani dan Agus seorang pemulung asal Kampung Jatijajar Desa Sukatani, Kecamatan Sukatani.
Ujang mengaku selama pandemi Covid-19, hidupnya semakin susah. Soal bantuan sosial, dirinya pernah mendapat sembako dan uang Rp50.000. Ujang juga berkeluh kesah soal bantuan pendidikan anak, dan kesehatan.
Sementara Agus, menyampaikan aspirasi terkait rumahnya yang kini tak layak ditinggali. Ijazah anaknya, belum diambil di salah satu SMK.
Ketua Komisi IV DPRD Purwakarta Said Ali Azmi mengatakan, sebagai rumah rakyat, DPRD wajib menerima keluhan masyarakat.
“Banyak hal aspirasi yang disampaikan oleh dua warga ini. Utamanya soal bantuan sosial, bantuan anak sekolah dan kesehatan,” kata Said, Kamis (21/1/2021).
Aspirasi yang disampaikan segera ditindaklanjuti. DPRD rencananya akan berkoordinasi dengan pihak pemerintah desa setempat lalu ditindaklanjuti ke dinas terkait.
“Segera kita sampaikan keluhan warga ini kepada dinas terkait,” ucap Said.(dik)