Caleg Terpilih Diingatkan Jangan Lupa Aspirasi Masyarakat

Foto : Muhammad Abdul Latief.

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Tokoh masyarakat Purwakarta Muhammad Abdul Latief menyebut momen pemilihan legislatif (pileg) sebagai ajang peningkatan kualitas demokrasi. Salah satunya pembaharuan tubuh parlemen menjadi lebih segar.

Mamat begitu dia disapa, mengingatkan para calon anggota legislatif (caleg) yang nantinya terpilih untuk tidak melupakan hak aspirasi masyarakat.

Baca Juga  Warga Purwakarta Kena Prank Kartu-Kartu Paslon, eLSDP: Lebih Efektif BPJS

“Melalui pileg akan lahir seorang legislator yang baik. Legislator yang baik tidak melupakan janji-janji politik, utamanya menjaring aspirasi masyarakat,” kata Mamat di kediamannya, Selasa (28/8/2018).

Caleg harus berambisi menjaring aspirasi masyarakat sebanyak mungkin. Sebab, dinilai Mamat, istilah “dewan makan gaji buta” akan ilahar terdegar manakala seorang legislator tidak giat bekerja menjaring aspirasi.

Baca Juga  Rumah Ketua Hanura Purwakarta Diserbu Warga

“Anggota dewan merupakan jabatan publik yang bertanggung jawab pada kepentingan masyatakat luas,” tutup dia.(dik)