Asep dan Yayat Head to Head di Muscab Hanura Purwakarta

PURWAKARTA, headlinejabar.com
Pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, tinggal menghitung waktu. Panitia Muscab sudah membuka pendaftaran bakal calon (Balon) Ketua DPC Hanura untuk masa kerja 2016-2021.
Saat ini sudah muncul dua nama kandidat yang akan bertarung memperebutkan kursi ketua di DPC Hanura Purwakarta. Salah satunya calon petahana, Asep Abdulloh yang tak lain merupakan Ketua DPC Hanura Purwakarta. Selanjutnya, ada nama R Priyatna Kusumah yang juga diperbincangkan sebagai calon terkuat.
Asep mengklaim sudah mendapatkan restu dari 17 pimpinan anak cabang (PAC) yang ada. Namun, untuk sementara waktu Asep mendorong pihak panitia dari mulai SC dan OC untuk fokus menukseskan proses Muscab tersebut.
“Paling awal dukungan yang sudah masuk ada sekitar 17 PAC, sudah ada di tangan saya. Terlepas dari itu saya tidak memiliki pertimbangan lain di Muscab ini, selain ingin membangun Hanura ke arah yang lebih baik,” terang Asep di DPC Hanura Purwakarta, baru-baru ini.
Sementara Sekretaris DPC Hanura Purwakarta R Priyatna Kususmah mengatakan, siapapun yang akan duduk sebagai ketua di DPC Hanura Purwakarta merupakan sosok pilihan untuk Hanura yang lebih baik ke depannya.
“Siapapun itu untuk Hanura yang lebih baik. Demokratis, di Muscab ini sudah ada 10 PAC yang memberikan dukungan terhadap saya,” terang politisi yang juga akrab disapa Yayat ini.
Seputar Muscab Hanura Purwakarta, tahapan pendaftaran Balon ketua dibuka mulai tanggal 1-14 Mei 2016. Selanjutnya pemenuhan persyaratan Balon dilakukan pada 15-22 Mei 2016.
Dilanjut dengan pelaksanaan fit and proper tes atau uji kelayakan dan kepatutan Balon ketua mulai 23 Mei-15 Juni 2016. Baru kemudian Muscab Hanura Purwakarta dilaksanakan pada agenda 21 Juli 2016.(*)

Redaksi
Editor : Dicky Zulkifly
Baca Juga  KH Adang Mundur dari PKB Karena Ingin Fokus Urus Pesantren