STT Wastukancana Gelar Seminar Robotika
PURWAKARTA, headlinejabar.com
Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (Humanika) STT Wastukancana Purwakarta, Jawa Barat, menggelar Seminar Nasional Robotika. Semimar dalam rangka Humanikaday ini dilaksanakan sekali dalam setahun.
Tema “Creative The Development Of Robots” diangkat dalam seminar yang berlangsung di Aula Sekolah Tinggi Teknologi Wastukancana Purwakarta, Jl. Cikopak No.53 Sadang Purwakarta, Sabtu (13/5/17) ini.
Ketua Pelaksana Diar Trigusman mengatakan, Humanikaday 2017 berlangsung sampai puncak acara pada 14 Mei 2017. Ada enam kegiatan, Humanika mengajar, baksos intelektual, ketiga baksos sodaqoh, Video dekumenter.
Ketua Humanika solehudin menjelaskan, kegiatan ini dalam rangka mengembangkan kreatifitas mahasiswa untuk menjunjung tridarma perguruan tinggi. Utamanya implementasi tugas mahasiswa Prodi Teknik Informatika.
“Mahasiswa se-Jawa Barat berdatangan untuk menghadiri undangan serta mengikuti seminar ini. Semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang luar biasa. Menjadikan tolak ukur,” ucapnya.
REPORTER : AGA GUSTIANA
EDITOR : DICKY ZULKIFLY