SMAN 1 Purwakarta Buka Sistem Zonasi Untuk PPDB

Foto : SMAN 1 Purwakarta Buka Sistem Zonasi Untuk PPDB

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Kepala Sekolah SMAN 1 Purwakarta Sebagai kepanjangan tangan dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat juga penanggung jawab PPDB SMA Negeri 1 Purwakarta telah melakukan Sosialisasi tentang pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru tahun 2019 dan tahun 2020 ini.

Hal ini disampaikan Kepala Sekolah SMAN 1 Purwakarta Emma Sukmasih dalam sosialisasi nya tentang Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB) 2020, di Aula SMP Negeri 1 Purwakarta (21/5/2019).

Baca Juga  PMR Ekskul Paling Diminati

Dalam sosialisasi ini kepala sekolah Sebagai penanggungjawab PPDB di SMA Negeri 1 Purwakarta menjelaskan tentang PPDB dengan sistem zonasi dan Jalur lain.

“bahwa ada beberapa jalur yang bisa diakses oleh masyarakat, selain dengan sistem zonasi yaitu Ada jalur prestasi, jalur akademik serta jalur Afirmasi,” jelasnya.

Dengan adanya jalur pilihan ini, diharapkan semua potensi peserta didik yang berminat mendaftar ke sekolah tertentu (sekolah favorit) bisa terakomodasi, tambahnya.

Baca Juga  Pemkab Siapkan Lahan 1 Hektare Atasi Konflik Unpur

Salah satu orang tua calon peserta didik baru yang tidak mau disebutkan namanya asal Kecamatan Purwakarta. Mengaku, kaget dengan sistem PPDB yang berlaku saat ini. Meskipun tinggal di satu kecamatan dengan sekolah yang akan dituju putranya, beliau tetap khawatir putra kesayangan nya tak bisa masuk sekolah favorit.

“kalau soal PPDB, saya yang khawatir, takut anak saya tidak diterima karena sudah penuh atau nilai anak saya tak sesuai dengan ketentuan.,” ujarnya. (nto/eka)

Baca Juga  Fompa Purwakarta Gelar Aksi Donor Darah