Disdik Purwakarta Dapat  Pengahargaan Cerdas Berkarakter Kemdikbud

Kepala Dinas Pendidikan Kab. Purwakarta, Dr. H. Purwanto, M.Pd

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Purwakarta meraih penghargaan apresiasi cerdas berkarakter kategori Dinas Pendidikan Cerdas Berkarakter dari Pusat Penguatan Karakter Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Penyerahan apresiasi dilaksanakan secara virtual pada acara malam penganugrahan apresiasi cerdas berkarakter, Senin (7/12/2020).

Adapun kategori apresiasi cerdas berkarakter terdiri dari 5 kategori yaitu Fasilitator Cerdas berkarakter, Orang Tua Cerdas Berkarakter, Dinas Pendidikan Cerdas Berkarakter, Sahabat Cerdas Berkarakter dan Pendidikan Cerdas Berkarakter. Selain Dinas Pendidikan Kab. Purwakarta, Apresisasi Kategori Dinas Pendidikan Cerdas Berkarakter diraih pula oleh Dinas Pendidikan Jaya Pura Papua Barat, Banyuwangi Jawa Timur, Tanah Laut Kalimantan Selatan dan Deli Serdang Sumatra Utara.

Baca Juga  Yayasan IKDE Mutiara Insani Adakan Tasyakuran Dan Pentas Seni Kenaikan Kelas

Malam penganugrahan apresiasi cerdas berkarakter dibuka langsung secara virtual oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadim Makarim yang didampingi oleh para pejabat Kemdikbud, Para Kepala Dinas Pendikan Provinsi dan Kab/kota se-Indonesia, peserta didik dan para orang tua siswa melalui _zoom meeting._

Kepala Dinas Pendidikan Kab. Purwakarta, Dr. H. Purwanto, M.Pd mengatakan bahwa prestasi ini merupakan hasil kerja keras dan kerjasama semua pihak stakeholder pendidikan yang ada di Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga  Izin Operasional SMK YPK dan YKS Terancam Dicabut

Ipung Panggilan akrab Kadisdik menyampaikan bahwa apresiasi ini tak bisa lepas dari peran Bupati Purwakarta terdahulu H. Dedi Mulyadi, SH yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPR RI. Beliau merupakan penggagas Pendidikan Karakter di Kabupaten Purwakarta dengan mengusung hari-haru  tematik 7 poe atikan istimewa (7 Hari Pendidikan Istimewa).(dik)

Baca Juga  Mahasiswa STAI DR KHEZ Muttaqien Purwakarta KPM di 10 Desa Kiarapedes