Bupati Purwakarta Serahkan Bantuan Rehabilitasi Rumah Guru Honorer
PURWAKARTA, headlinejabar.com
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika menyerahkan bantuan rehabilitasi rumah untuk guru honorer. Bantuan rumah diserahkan kepada Tiran, guru SDN Cisaat Kecamatan Campaka, di Kampung Cijunti RT 09 RW 03 Desa Cijunti, Campaka, Purwakarta, Kamis (19/12/2020).
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Purwakarta, Purwanto mengatakan, pemberian bantuan ini dalam rangka memperingati hari guru nasional dan PGRI tahun 2020.
“Bantuan ini merupakan hasil iuran bersama dari keluarga besar Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta. Selain memberikan bantuan rehab, Disdik juga memberikan bantuan kepada Agus Wahyudin penjaga Non PNS SMPN 1 Kiarapedes dan bu Ocah Guru PNS SDN Sinargalih Maniis,” kata Purwanto, Kamis (19/11/2020).
Masing-masing mendapat bantuan Rp30 juta. Selain tiga orang tersebut, Disdik memberikan kadeudeuh kepada 10 orang guru honorer dengan masa kerja paling lama masing-masing Rp2,5 juta.
“Peringatan hari guru nasional dan HUT PGRI tahun 2020 disemarakan dengan kegiatan lomba vlog siswa SD dan SMP. Lomba Vlog mengambil tema ‘guruku pahlawanku’,” ujar Purwanto.
Kadisdik berharap kadeudeuh ini menjadi berkah dan dapat membantu penerima.
Penerima bantuan, Tiran mengucapkan terima kasih.
“Rasa syukur yang tak terhingga kepada Allah SWT. Alhamdulillah mendapat bantuan rehabilatasi rumah,” ucap guriu honor yang telah mengabdi selama 12 tahun ini.(dik)