Selama Penerapan Ganjil Genap Pengguna Jalan Tol Turun 30 Persen

Foto : Humas Jasa Marga Persero Dwimawan Heru.

JAKARTA, headlinejabar.com

Sistem ganjil genap diruas Tol Jakarta-Cikampek yang mulai berlaku Senin lalu ternyata membuahkan hasil signifikan.

Humas Jasa Marga Persero Dwimawan Heru menjelaskan, terjadi penurunan sekitar 30 persen di pintu Tol Bekasi Barat dan juga Bekasi Timur

Pemerintah memberlakukan sistem ganjil genap di TOL Jakarta – Cikampek, khususnya yang menuju arah Jakarta.

Baca Juga  Dampak Debu Vulkanik Bandara I Gusti Ngurah Rai Ditutup Sementara

Kebijakan tersebut salah satu upaya pemerintah untuk mengatasi kemacetan pada jam kerja.

Pihak Jasa Marga pun menyatakan bahwa,adanya penurunan yang cukup signifikan dibandingkan sebelum sistem ganjil genap diberlakukan.

“Jadi ini adalah evaluasi atas pemberlakuan lalu lintas diantara jam 6 sampai dengan jam 9 dibandingkan dengan kondisi normal, jadi kami perkirakan bahwa terjadi penurunan secara rata-rata sekitar 30 persen baik di bekasi barat maupun bekasi timur,” kata Dwimawan Heru Humas Jasamarga.

Baca Juga  Dilan, Presiden Juga Apresiasi Film Berbahasa Jawa Timur

Nantinya,setiap minggunya pihak Jasamarga akan terus melakukan evaluasi bersama pihak terkait,untuk melihat sejauh mana efektifitas dari pemberlakuan sist Ganjil Genap ini.

REPORTER : YUSUF STEFANUS
EDITOR : DICKY ZULKIFLY