Presiden Jokowi Ajak Negara-Negara IORA Jaga Kawasan Samudra Hindia

Foto : Negara-negara IORA diajak berkomitmen untuk menjaga Samudera Hindia, untuk kepentingan bersama.

JAKARTA, headlinejabar.com

Presiden Joko Widodo mengingatkan kepada negara-negara IORA agar tetap berkomitmen untuk menjaga Samudera Hindia, untuk kepentingan bersama.

Pesan ini disampaikan dalam konferensi pers KTT IORA sekaligus mengakhiri agenda tersebut didampingi oleh Perdana Menteri Australia dan Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma, kemarin.

Baca Juga  Pos Pengaduan Balaikota Jakarta Sepi

Komitmen menjaga IORA tersebut dapat diartikan sebagai upaya menjawab tantangan masa kini dan masa mendatang. Hal tersebut sebenarnya sudah digariskan secara detail dalam KTT ini, mengingat hasil IORA Concord yang disebut juga Jakarta Concord menjadi kesepakatan bersama untuk menjaga komitmen IORA sebagaimana enam prioritas utama.

“Kita menginginkan kawasan Samudera Hindia menjadi kawasan yang aman, damai dan sejahtera,” tegas Presiden Joko Widodo.

Baca Juga  Purwakarta-South Windsor Kerja Sama Berbagai Bidang. Apa saja Itu?

Presiden Jokowi juga mengingatkan bahwa Negara-negara IORA untuk selalu patuh terhadap konstitusi internasional sebagaimana ditegaskan para pendahulu melalui Konvensi Hukum Laut PBB.

Selain itu Presiden Joko Widodo juga menilai bahwa IORA Busines Summit perlu ditekankan sebagai platform komunikasi para pengusaha untuk meningkatkan ekonomi kawasan.

REPORTER : YUSUF STEFANUS

EDITOR : DICKY ZULKIFLY

Baca Juga  BNPB Punya Pimpinan Baru