F.Iswara Masih Dipercayai Pimpin Pokdar Kamtibmas Sukamaju
Foto: F.Iswara Masih Dipercayai Pimpin Pokdar Kamtibmas Sukamaju
DEPOK, headlinejabar.com
Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat Sub Sektor Sukamaju, sektor Sukmajaya,Resort Kota Depok,Jawa Barat,menggelar acara pemilihan Ketua Pokdar Periode 2018 – 2020 (23/09).
Pokdar Sukamaju Mitra Polri yang kerap menjadi sorotan karena membantu tugas Polri,menggagalkan aksi tawuran,pengamanan Salat Jumat dan masih banyak lagi.
Pemilihan Ketua Pokdar periode 2018-2020 digelar di SDN Sukamaju 10,Perum Villa Pertiwi,PetahanaF.Iswara,Firmanto,Ghani Mulyana,Fahrozi, perolehan suara berlangsung ketat Firmanto 9, Fahrozi 29, Iswara 47, Ghani 30.
Sesuai dengan perolehan suara Petahana F.Iswara kembali dipercayai untuk memimpin Organisasi dibawah Polri Pokdar Kamtibmas Sub Sektor Sukamaju.
Menurut F.Iswara Ketua Pokdar yang sudah tiga kali menjabat dan berhasil mengharumkan nama Pokdar, nantinya dirinya akan terus mempertahankan capaian yang dicapai dan terus meningkatkan solidaritas antar sesama dan bantuan komunikasi kepada jajaran Polri dan berkolaborasi tiga pilar.
” mempertahankan capaian kinerja pokdar sukamaju. Terus meningkatkan solidariitas semua anggota, mengingat tantangan ke depan lebih berat lagi dengan beroperasinya terminal jati jajar (antisipasi ekses kerawanan). Mengikuti setiap perkembangan kamtibmas baru dan strategi kamtibmas yang lebih kuat,”jelasnya. (yus/eka)