Anies Baswedan Resmikan Kawasan Berorientasi Transit

Foto : Anies Baswedan Resmikan Kawasan Berorientasi Transit.

JAKARTA, headlinejabar.com

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri acara pencanangan kawasan beroroentasi transit dukuh atas dan peluncuran partisipasi publik, di ex Pasar Blora.

Pencanangan kawasan transit MRT Jakarta merupakan bentuk upaya pemerintah dalam mengembangkan transportasi berintegrasi.

Pemerintah mempercayakan dalam pembangunan MRT kepada PT.MRT Jakarta.

Baca Juga  Tahun Depan Pemerintah Pangkas Satu Juta PNS

Ini juga merupakan upaya pemerintah untuk mengurai mobilitas tersebut dengan membangun Mass Rapid Transit (MRT, tidak hanya hadir sebagai alat pemindah manusia, MRT Jakarta berfungsi sebagai pendorong interaksi sosial.

Dalam kebutuhan penataan kawasan tersebut PT MRT Jakarta mengembangkan konsep Kawasan Berorientasi Transit (KBT).

Lebih jauh Anies menjelaskan bagaimana pencanangaan berorientasi transit dan akan ada mejadi pusat transportasi massal yang terintegrasi nanti masyarakat bebas memilih sarana transportasi yang diminatinya,bahkan akan ada kegiatan perekonomian ditempat teraebut.

Baca Juga  Di London, Jokowi Sebut Kondisi Ekonomi Dunia Melemah

“Pagi ini kita meluncurkan pencanangan kawasan berorienstasi transit atau biasa disebut TOD di Dukuh atas,jadi dikawasan Dukuh Atas akan dikembangkan menjadi tempat simpul transportasi dan juga simpul untuk kegiatan perekonomian, jadi disini ada MRT, ada Transjakarta, ada commuterline dan ada kendaraan umum darat lainnya,” jelas Gubernur Jakarta usai acara.

Hadir dalam acara tersebut Dirlantas Polda Metro Jaya, Dirut PT MRT, Perwakilan dari Commuterline dan sejumlah pemangku kepentingan.

Baca Juga  Umat Muslim Indonesia di Tiongkok Dilayani dengan Baik

REPORTER : YUSUF STEFANUS
EDITOR : DICKY ZULKIFLY