Vaksinasi Covid-19 Lantatur Polres Purwakarta Mudahkan Masyarakat
PURWAKARTA, headlinejabar.com
Layanan vaksinasi Covid-19 melalui layanan tanpa turun (lantatur) atau drive thru, yang digelar Kepolisian Resort (Polres) Purwakarta, Jawa Barat, diapresiasi Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 setempat.
Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Purwakarta, Iyus Permana mengatakan, program vaksinasi drive thru presisi yang merupakan inovasi Polres Purwakarta ini mempermudah pelayanan yang dikhususkan untuk vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat.
“Layanan vaksinasi Drive Thru Presisi Polres Purwakarta ini memberikan kemudahan bagi masyarakat yang memang tidak memiliki waktu yang cukup mengantri untuk melaksanakan vaksinasi di lokasi-lokasi yang ditentukan,” ucap Iyus, Senin (22/11/2021).
Menurutnya, metode vaksinasi drive thru dianggap sebagai cara yang sangat baik dan bisa menjadi contoh pelaksanaan vaksinasi dengan memanfaatkan lahan luas untuk menghindari kerumunan.
“Vaksinasi Drive Thru Presisi Polres Purwakarta ini juga membantu mempercepat capaian Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Purwakarta. Kami berterima kasih kepada Pak Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto dengan inovasi Vaksin Drive Thru ini, jadi masyarakat merasa nyaman dan tidak perlu khawatir ketika menjalani vaksinasi,” ucap Iyus.
Untuk perkembangan Covid-19 di Kabupaten Purwakarta, kata dia, berdasarkan data di lapangan hingga saat ini tidak ada kasus baru maupun kematian akibat Covid-19 di Kabupaten Purwakarta.
“Alhamdulillah tidak ada kasus Covid-19 baru dan meninggal dunia. Saat ini kasus corona di wilayah Purwakarta sudah mulai membaik. Bahkan, hari ini terkoreksi sudah tidak ada kecamatan yang statusnya zona merah,” turur pria yang menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Purwakarta itu.
Diakuinya, pemerintah Kabupaten Purwakarta, TNI dan Polri terus berupaya semaksimal mungkin dalam penanganan Covid-19 dari berbagai sektor.
“Untuk saat Kabupaten Purwakarta berada di Level 3, untuk itu Pemkab Purwakarta bersama TNI dan Polri terus bergerak melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat. Seperti vaksin Drive Thru Presisi yang dilakukan oleh Polres Purwakarta ini,” kata Iyus.(dik)