BPJS Kesehatan Depok Sosialisasikan JKN-KIS dengan Dunia Usaha

Foto : Ilustrasi.ISTIMEWA

DEPOK, headlinejabar.com

Dengan mengangkat Tema Membangun Sinergi Melalui Gotong Royong Kepesertaan Program JKN-KIS, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kota Depok menggelar acara gathering bersama para ratusan badan usaha yang ada di Kota Depok.

Acara yang digelar di Sawangan Golf Hotel dan Resort dihadiri Kepala Divisi Regional IV BPJS Kesehatan, dr Kisworowati, Ketua Apindo Kota Depok Inu Kertapati, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Sosial Pemkot Depok Diah Sa’diah, Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMP2T) Yulianis Muchtar dan perwakilan BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Juga  Kabupaten Purwakarta Punya Sentra Vaksinasi Covid-19 Lansia dan Pralansia

Kepala BPJS Kesehatan Kota Depok Nurifansyah menyebut, badan usaha adalah mitra utama BPJS Kesehatan dalam mendukung pelaksanaan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

“Badan usaha mitra utama kami. Di Depok sudah ratusan badan usaha menjadi mitra BPJS Kesehatan, kami berharap badan usaha yang belum bergabung, kami harap segera bergabung,” kata Ifan, Rabu (14/12/2016).

Baca Juga  Dapat Aduan Dinkes 'Memble', Wakil Ketua Komisi A DPRD Kota Depok Turun Tangan Lakukan Fogging

Dirinya juga berharap kepada para peserta gathering untuk dapat ikut mensosialisasikan program-proram BPJS kepada seluruh pegawai atau pun karyawan agar program BPJS dan JKN-KIS dapat diterima oleh masyarakat.

“Saya berharap dengan diadakannya gathering ini apa yang menjadi program kami dapat di infokan kepada seluruh karyawan, hal ini tentu dapat lebih mengena karena dengan keterbatasan personil kami untuk turun langsung ke bawah,” tandasnya.

Baca Juga  Covid-19 Purwakarta: 3 Meninggal, 9 Sembuh

Reporter : Yopi Setyabudi
Editor : Dicky Zulkifly