Warga Coblong Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak

Foto : Warga coblong RT 01 RW 01 Desa Palinggihan Kecamatan Plered Purwakarata bergotong royong membetulkan jalan sekitar yang rusak

PURWAKARTA, HeadlineJabar.com
Warga coblong RT 01 RW 01 Desa Palinggihan Kecamatan Plered Purwakarata bergotong royong membetulkan jalan sekitar yang rusak. Ini berguna untuk mengantisipasi tingkat kecelakaan di jalan tersebut.

Pasalnya, semua badan jalan tanah dan berbatu tajam dan jika hujan, jalan akan licin sehingga membahayakan pengendara yang akan melintas.

Baca Juga  Batik adalah Identitas Kita, Kebanggaan Kita dan Budaya Kita

“Kami inisiatif membetulkan jalan, supaya tidak ada yang celaka. Jalan berbatu, jadi kalo hujan pasti licin,” ungkap Ketua Karang Taruna Coblong, Asep (25) kepada HeadlineJabar, Jumat (25/12/2015).

Lanjutnya, dana yang digunakan, didapat dari swadaya warga dan sumbangan dari pengandara dan pejalan kaki yang melintas di jalan tersebut.

“Alhamdullilah, dengan peralatan sederhana dan atas bantuan dana dari warga dan pejalan maupun pengendara yang melintas, kami dapat membetulkan jalan yang bolong, ya meskipun sederhana, alhamdullilah bisa lancar,” ungkapnya.

Baca Juga  BPMPD Disangka Dukung Kades Masuk Penjara

jalan yang menghubungkan Kampung Coblong dengan Desa Cibogohilir (menggunakan roda dua) tersebut sudah lama rusak, namun belum ada tindak lanjut dari pemerintah setempat.

“Jalan ini udah rusak lebih dari 5 tahun, tapi belum ada tindak lanjut dari desa, ya sudah kami (warga) inisiatif buat membetulkannya,” tutur asep.

Harapan warga, semoga dengan dimulainya pembetulan ini, pemerintah setempat bisa langsung menindak lanjuti jalan tersebut.

Baca Juga  Komisi B DPRD Depok Curigai Oknum 'Pemain' di Pasar Kemiri Muka

“Ya semoga, dengan ini desa bisa langsung tindak lanjut, masih banyak yang rusak,” tutupnya.(aga)