Sederet Kebahagiaan dalam HUT Kota Depok ke-17

DEPOK, headlinejabar.com
Hari Ulang Tahun (HUT) HUT Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat, ke-17 yang jatuh tanggal 27 April 2016 ini menjadi milik seluruh warga Kota Depok. Berbagai acara rakyat telah disiapkan oleh Pemkot Depok di bawah kepemimpinan Walikota Depok DR KH Idris Abdul Shomad.
Pesta Rakyat Kuliner di Balai Kota Depok adalah acara puncak yang ditunggu masyarakat. Pasalnya, di acara itu warga bisa menikmati berbagai makanan dan jajanan khas Kota Depok secara cuma-cuma atau gratis dengan hanya menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebagai pembuktian bahwa mereka berdomisili di Depok.
Yang tak kalah membanggakannya, pada HUT ke-17 ini, Pemkot Depok mendapatkan anugerah penghargaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) 2016 di tingkat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat. Penghargaan ini merupakan apresiasi atas kebijakan-kebijakan Pemerintah Kota Depok yang pro rakyat.
“Berhasilnya Pemkot Depok sebagai salah satu penerima penghargaan harus menjadi motivasi untuk lebih baik lagi. Tentunya sangat membanggakan. Substansinya, penghargaan ini merupakan efektivitas manajemen perencanaan,” ujar Walikota Depok Muhammad Idris Abdul Shomad, kepada headlinejabar.com, Rabu (27/4/2016).
Pada ajang yang diselenggarakan Pemprov Jawa Barat, Kota Depok masuk kategori Anugerah Pangripta Nusantara Tahun 2016 Tingkat Provinsi Jawa Barat dan kategori Dokumen RKPD 2016. Penghargaan lainnya yang diraih Pemerintah Kota Depok adalah Penghargaan Anugerah 1 Data, dengan begitu Kota Depok sukses menyabet dua penghargaan sekaligus.
“Pemerintah Kota Depok saat ini memang sedang melakukan upaya pembenahan kota. Mulai dari menjadikan Depok lebih hijau dan bersih, hingga memperbaiki layanan pemerintah kota terhadap masyarakat Kota Depok,” jelasnya.
Selain itu, Idris menuturkan saat ini Depok juga tengah giat membangun infrastruktur di bidang pelayanan dasar. Tujuannya untuk merangsang investor menanamkan investasinya di Depok. Selain itu masih ada sejumlah upaya kuat dalam penanganan banjir dan kemacetan yang masih menjadi masalah utama di Depok.
“Untuk mengatasi banjir kami melakukan normalisasi sungai dan memperbanyak kuantitas resapan air. Intinya Pemerintah Kota Depok fokus pada perbaikan lingkungan hidup sesuai dengan instruksi dari pemerintah pusat,” tandasnya.(*)

Reporter  : Yopi Setyabudi
Editor      : Dicky Zulkifly
Baca Juga  TMMD ke-106 Resmi Ditutup