Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, BPJamsostek Purwakarta Lakukan Penanaman Pohon
PURWAKARTA, headlinejabar.com
Badan Pengelola Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau BPJamsostek Cabang Purwakarta menggelar kegiatan Employee Volunteering BPJamsostek Cabang Purwakarta pada Rabu 5 Mei 2024 kemarin.
Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia bertepatan tanggal 5 Juni 2024.
Kepala Kantor BPJamsostek Cabang Purwakarta Wira Junjungan Sirait mengatakan, seluruh karyawan BPJamsostek Kantor Cabang Purwakarta melakukan penanaman pohon di Kantor Kecamatan Sukatani dengan tema “Satu Pohon Seribu Kehidupan”.
“Kegiatan ini kami dilakukan serentak oleh seluruh kantor cabang di Jajaran Kantor BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Jawa Barat,” ucap Wira.
Seperti diketahui, tema pada Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2024 yaitu “Land Restoration, Desertification, and Drought Resilience (Restorasi lahan, penggurunan dan ketahanan terhadap kekeringan)” dengan slogan “Our Land, Our Future, Generation Restoration”.
“Ini menjadi momentum penting bagi BPJamsostek untuk terus menumbuhkan, meningkatkan kesadaran dan kepedulian secara konsisten dalam upaya memperbaiki lingkungan secara keberlanjutan,” kata Wira.
Jajaran BPJamsostek Cabang Purwakarta melakukan penanaman pohon didampingi oleh Kasi Ekbang Kecamatan Sukatani, Rini bersama staff.
“Pohon yang ditaman sebanyak 21 pohon, dana yang dikumpulkan untuk kegiatan ini berasal dari uang pribadi karyawan karena merupakan bentuk tanggungjawab sosial terhadap lingkungan sekitar kita,” ucap Wira.