Kompak Purwakarta Santuni Yatim, Piatu dan Dhuafa

DPC LSM Kompak Purwakarta membagikan santunan uang tunai kepada anak yatim, piatu dan dhuafa.

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Suasana menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan 1442 hijriyah dirasakan berbeda oleh mayoritas masyarakat muslim. Berbeda dikarenakan Ramadan masih dalam suasana pandemi Covid-19.

Mulai dari resesi ekonomi, sampai pembatasan aktivitas sosial. Baru-baru ini, pemerintah mengeluarkan kebijakan mudik dari lingkup nasional sampai daerah.

Di samping itu, nasib kehidupan masyarakat miskin kian berat di kala kebutuhan hidup di bulan Ramadan disebut-sebut bisa naik hingga dua kali lipat.

Baca Juga  Keluarga Siti Rokayah Sampaikan Terima Kasih untuk Dedi Mulyadi

Guna meringankan beban anak yatim, piatu dan dhuafa, DPC LSM Kompak Purwakarta membagikan santunan uang tunai. Bantuan uang tunai saat ini dinilai lebih tepat ketimbang bantuan dalam bentuk barang.

“Dengan uang, masyarakat yang membutuhkan setidaknya bisa belanja kebutuhan hidup,” kata Ketua DPC LSM Kompak Purwakarta Luthfi Bamala, saat membagikan santunan uang tunai kepada ratusan anak yatim, piatu dan dhuafa di aula Pemcam Plered, Minggu (9/5/2021).

Baca Juga  Kuota CPNS Purwakarta Berkurang

Luthfi yang juga merupakan seorang pengusaha ini, mengaku jika pandemi Covid-19 sudah menyerang aspek kesejahteraan masyarakat. Bukan saja dari segi kesehatan, ekonomi masyarakat dibombardir.

“Untuk membantu jangan menunggu. Kalau bukan kita, siapa lagi. Kalau bukan sekarang, kapan lagi,” ujarnya.

Dari kegiatan ini, Kompak Purwakarta secara khusus berempati kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 baik secara langsung maupun tidak langsung.

Baca Juga  Tangki Pertamina Terjun ke Permukiman Warga di Darangdan Purwakarta

“Kami keluarga besar Kompak Purwakarta juga memohon maaf yang sebesar-besarnya bilamana ada salah ucap dan tingkah laku kami. Sebentar lagi kita mau menghadapi hari raya idul fitri, mohon maaf lahir batin,” katanya.(dik)