DPRD Dorong Realisasi Pembangunan Gedung KPU Depok

Foto : dorongan pembangunan gedung KPU Kota Depok segera direalisasikan.

DEPOK, headlinejabar.com

Ketua DPRD Kota Depok Hendrik Tangkle Allo merasa prihatin melihat kondisi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU)yang tidak representatif. Pihaknya mendorong agar pembangunan gedung KPU Kota Depok segera direalisasikan.

“Dulu kita pernah anggarkan untuk pembangunan gedung KPU tapi sampai hari ini tidak ada realisasinya,” katanya, Selasa (17/10/2017).

Dikatakan Hendrik bahwa dirinya merasa aneh karena penganggaran untuk pembangunan gedung KPU sebesar Rp5 miliar rupiah tiba-tiba berhenti.

Baca Juga  DPC Fokan Depok Gandeng Guru Paud Sosialisasi P4gn

“Sebenarnya di tahun 2015 sudah kami anggarkan kurang lebih Rp 5 milyar tentunya sesudah kami anggarkan ini tentu nya menjadi kewenangan Pemerintah Kotq untuk eksekusi untuk melakukan penyerapan anggaran tetapi sampai saat ini tidak ada serapan terkait anggaran pembangunan kantor KPUD,” jelasnya.

Di tambahkan Hendrik bahwa dirinya ingin agar Kantor KPUD memiliki Kantor yang baru yang lebih representatif.

“Tetap lah kita akan terus dorong,coba bayangkan berapa banyak pejabat DPRD dan Walikota dan Wakil Walikota yang di hasilkan dari kantor KPUD dan kalau memang menjadi kewenagan KPU Pusat kan bisa di komunikasi kan seperti apa karena sebenarnya koordinasi sudah kami lakukan itu kenapa bisa kita anggarkan Rp 5 milyar,” paparnya.

Baca Juga  Uu Ruzhanul Resmikan Wisata Anti Galau Talaga Langit

Hal senada juga di sampaikan oleh Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna dimana diri juga ingin segera merealisasikan Pembangunan Kantor KPUD karena  menurutnya sebagai penyelenggara sudah selayaknya KPU mempunyai kantor yang lebih representatif.

“Kita akan mendorong segera di bangun Kantor KPU yang baru agar lebih memenuhi syarat sebagai lembaga penyelenggara pemilihan umum karema memang kalau kita lihat memang kurang layak,” jelasnya.

Baca Juga  Pak Uu: Kolaborasi Samakan Persepsi Jaga Alam

Untuk itu dirinya akan terus berkomunikasi dengan Walikota agar pembangunan Kantor KPU segera di realisasikan.

“Kita targetkan tahun depan untuk pembangunan gedung KPU,” tutupnya.

REPORTER : YOPI SETYABUDI
EDITOR : DICKY ZULKIFLY