Dispangtan Purwakarta Siap Maksimalkan Program Ketahanan Pangan untuk Kesejahteraan

Kepala Dispangtan Purwakarta Ir Sri Jaya Midan (kedua kiri).

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta, Jawa Barat, mendukung program ketahanan pangan nasional.

Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Purwakarta terus menunjukkan komitmennya, dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.

Kepala Dispangtan Purwakarta Ir Sri Jaya Midan mengatakan, langkah-langkah strategis sudah dirancang, untuk menjadikan Purwakarta sebagai salah satu daerah penopang produksi pangan nasional pada tahun 2025.

Baca Juga  Tiga Pekerja Migran Asal Purwakarta Dipulangkan

“Kami akan terus bersinergi dengan seluruh stakeholder terkait di Purwakarta khususnya unsur TNI Polri, pemerintah desa dan kelompok tani,” kata Midan, Kamis 16 Januari 2025.

Diketahui, program ketahanan pangan nasional dilakukan dengan memprioritaskan peningkatan ketersediaan, akses, serta kualitas konsumsi pangan.

Guna mendukung program ketahanan pangan tersebut, pemerintah juga berupaya mendorong proyek food estate atau lumbung pangan nasional di sejumlah daerah.

Baca Juga  Ini Kata Turiman Reses di Kelurahan Abadijaya

“Kami akan maksimalkan program ketahanan pangan ini membuahkan hasil dan menjadikan masyarakat lebih sejahtera,” ucap Midan.