Lagi-lagi Oknum Polisi di Karawang Terbukti Gunakan Narkoba

KARAWANG, headlinejabar.com

Setelah sempat dihebohkan dengan 14 oknum polisi yang positif menggunakan narkoba pada beberapa waktu lalu dia dua polsek berbeda yakni polsek Rengas Dengklok dan Polsek Pedes. Kini muncul kembali salah satu oknum Polsek Cikampek yakni Aiptu S positif mengkonsumsi sabu.

Hal ini terungkap setelah Sat Narkoba Polres Karawang intens melakukan test urine selama dua minggu secara mendadak dengan random sampling di seluruh Polsek di Karawang.

“Ya benar satu anggota Polsek Cikampek positif menggunakan sabu, dan jadi bertambah menjadi 15 orang dalam sistem test urine di seluruh Polsek Karawang,” ujar Kapolres Karawang, AKBP Ade Ary,  Senin (18/9/2017).

Baca Juga  Walikota Tunggu Surat Resmi Hasil Pemeriksaan 3 PNS

Ade mengatakan, Polres Karawang sendiri mengetahui setelah adanya laporan dari Kapolsek Cikampek tidak produktif. Padahal sebelumnya sudah dilakukan pembinaan oleh kapolseknya dan juga di tes urine hasilnya negatif, dan setelah ditest kembali hasilnya positif.

“Polres akan memproses secara tuntas kepada anggota yang terlibat penyalaggunaan narkoba. Kita juga sedang melakukan pemeriksaan, kalau dia menggunakan atau mengedarkan akan diterapkan hukuman sebagai mana undang-undang disiplin ataupun pidana kita terapkan,” ujarnya.

Baca Juga  Belum Satu Tahun Gedung Balai Rakyat Depok II Sudah Amburadul

Kapolres berharap, kepada warga masyarakat untuk memberikan informasi tentang peredaran narkoba. Pasalnya, Polres Karawang saat ini sedang gencar-gencarnya melakukan pemberantasan narkoba di Kabupaten Karawang.

“Kami berharap masyarakat ikut berpartispasi jika ada yang menggunakan narkoba untuk melapor ke kepolisian, karena kita ingin bebas narkoba,” jelasnya.

Sementara itu, Kapolsek Cikampek Kompol Donny Satria Wicaksono membenarkan anggotanya dengan pangkat Aiptu dicurigai mengkonsumsi narkoba sejak lama. “Satu anggota yang urinenya positif menggunakan narkoba bernama S dengan pangkat Aiptu,” kata Kapolsek Cikampek Kompol Donny.

Baca Juga  Beberapa Pengendara Langgar Ketentuan PSBB Pertama di Purwakarta

Dirinya juga selama ini sudah mencurigai Aiptu S, sehingga dua hari lalu kami lakukan tes urine dengan dikawal Sat narkoba Polres Karawang. Dan kecurigaan itu benar terbukt, anggotanya yang bertugas di SPK Polsek Cikampek positif menggunakan Narkoba.

“Sebetulnya sudah lama mencurigai ada anggota yang konsumsi narkoba dan kecurigaan itu benar, dan ini saya lakukan agar anggota jera dan tidak lagi mengulangi perbuatannya,” pungkas Donny.

REPORTER : SUSANTO ARIF
EDITOR : DICKY ZULKIFLY