Wisata ke Monkey Village di Purwakarta, Pengunjung Dapat Berinteraksi Langsung dengan Monyet
Foto : Taman Monyet atau Kampung Monyet di Desa Jatimekar bisa jadi destinasi wisata akhir pekan yang patut diperhitungkan.
PURWAKARTA, headlinejabar.com
Wisata satwa alam di Kabupaten Purwakarta yang belum banyak diketahui orang, adalah Kampung Monyet. Ya, tempat yang dalam bahasa Inggrisnya itu bernama Monkey Village, rupanya memiliki daya tarik tersendiri.
Berlokasi di Desa Jatimekar Kecamatan Jatiluhur, warga dan wisatawan bisa langsung dengan satwa lucu tersebut. Monyet-monyet di Kampung Monyet, dibiarkan hidup di alam bebas dan tidak dipelihara.
Meski begitu, wisatawan dapat memberikan makanan dan berinteraksi secara langsung dengan monyet-monyet tersebut. Tidak perlu khawatir, karena Kampung Monyet dirawat oleh warga sekitar. Sehingga, meski hidup di alam liar, monyet-monyet tersebut masih familier.
Foto : Taman Monyet atau Kampung Monyet di Desa Jatimekar bisa jadi destinasi wisata akhir pekan yang patut diperhitungkan.
Bagi pengunjung wisata Kampung Monyet yang beruntung, mereka dapat melihat berjam-jam monyet berkerumun. Namun, terkadang monyet tidak turun dari atas hutan.
Belum ada yang dapat memastikan kapan kumpulan monyet hutan tersebut bakal turun dari kawasan hutan ke lokasi taman di Kampung Monyet. “Kadang bisa seharian monyetnya ngumpul, kadang hanya beberapa jam saja,” ungkap penjaga Kampung Monyet, Kusnadi (45) saat ditemui Jumat (23/2/2018).
Biasanya, dalam sekali turun dari hutan, sekawanan monyet itu berjumlah 60 ekor. Mereka melompati pepohonan dan bergelantungan di atasnya. Saat kumpulan monyet itu turun ke taman, di situlah waktu yang tepat pengunjung memberi makanan.
“Jenis makanan tersebut adalah pisang, kacang-kacangan dan juga rambutan. Mereka suka pisang, kacang-kacangan dan rambutan,” kata Kusnadi.
Foto : Taman Monyet atau Kampung Monyet di Desa Jatimekar bisa jadi destinasi wisata akhir pekan yang patut diperhitungkan.
Meskipun bisa dibilang jinak, ada aturan yang tidak boleh dilanggar pengunjung agar kumpulan monyet tersebut tidak berbuat anarkis. “Pas ngasih makan jangan terlalu dekat. Agak diberi jarak,” ucapnya.
Kusnadi mengatakan, Taman Monyet ramai dikunjungi pada akhir pekan. Pengunjung tak hanya berasal dari Purwakarta, banyak juga yang datang dari luar.
“Kalau Sabtu-Minggu ratusan pengunjung tumpah ruah di Taman Monyet. Dari daerah lain seperti Karawang juga suka datang,” terangnya,” tutup Kusnadi.
EDITOR : DICKY ZULKIFLY