Mereka adalah Pelajar Berpestasi Istimewa di Purwakarta

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Konsentrasi dan arah kebijakan di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, memang jauh berbeda. Tak terkecuali kebijakan di sektor pendidikan. Kabupaten yang membangun berbasis falsafah kesundaan ini, bahkan memiliki regulasi khusus dalam memajukan iklim pendidikan daerah.

Salah satu yang menjadi perhatian, dikeluarkannya Peraturan Bupati (Perbup) Purwakarta No69 tahun 2015 tentang Penerapan Nilai Dasar Pendidikan Berkarakter.

Konsepsi penerapan nilai dasar pendidikan berkarakter ini sampai menarik perhatian peneliti dunia. Saat ini hasilnya, Purwakarta mencetak pelajar berprestasi istimewa.

Bagi warga yang biasa melintas di bilangan jalan kota, ditemui foto-foto pelajar di penerangan jalan umum (PJU) karakter. Sebelumnya di tiang tersebut menempel bendera-bendera negara Asia, kini berubah menjadi potret wajah pelajar berprestasi istimewa.

Baca Juga  Pemkab Purwakarta Bangun Taman Tangga Cinta dan Taman Baca Ciganea

Ekspresi para pelajar dalam poster itu beragam. Ada yang tersenyum dan tertawa. Bagian bawah foto mereka terdapat tulisan yang juga berbeda-beda.

Ada foto yang bertuliskan diorama Purwakarta oke, Purwakarta loba (banyak) cerita, reeus (bangga) linggih (tinggal) di Purwakarta, Purwakarta dengan sujuta keindahannya.

Foto : Ekspresi pelajar berprestasi di lampu PJU karakter dengan berbagai kesan kata khas mereka.

“Saya membuat ruang kepada siswa berprestasi di Purwakarta agar lebih eksis,” kata Bupati Purwakarta Kang Dedi Mulyadi, Jumat (24/3/2017).

Dedi menuturkan foto yang terpajang di sepanjang jalan protokol itu mengekspresikan masing-masing individu pelajar. Mulai dari ekspresi wajah hingga kata-kata yang tertera dalam foto tersebut.

Baca Juga  DPRD-Pemkab Paripurnakan Raperda RPJMD Purwakarta 2018-2023

“Nah itu saya meminta ucapin apa saja yang ada di pikirannya. Masukin dalam gambar itu,” jelas Kang Dedi.

Dia mengatakan saat ini tiang-tiang tersebut baru terpasang di jalan-jalan protokol saja. Ke depan, diharapkan semua jalan bisa terpajang potret para pelajar yang berprestasi baik bidang akademik maupun bidang lainnya.

“Rencananya semua jalan akan ada seperti itu, sedang diupayakan. Semua siswa yang berprestasi di bidang apapun kami tampilkan,” ucap Dedi.

Sekertaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Purwakarta Purwanto menjelaskan, pemajangan wajah pelajar itu sudah dilakukan sejak 1 Maret 2017 lalu. Namun, bukan hanya pelajar yang berprestasi saja yang bisa eksis di tiang tersebut.

Baca Juga  Ajak Anak Berwisata Edukasi di Taman Surawisesa Purwakarta

“Awalnya memang untuk pelajar yang berprestasi, tapi ke ke depan siapapun pelajar bisa eksis. Itu berlaku untuk pelajar SD, SMP dan SMA,” ungkap Purwanto.

Dia menjelaskan pemilihan pengisi poster itu dilakukan oleh Dinas Pendidikan (Disdik). Namun, siapa saja orangnya tergantung rekomendasi dari sekolah atau orang tua yang mengajukan langsung ke Disdik.

“Tenang, semuanya bakal dapat giliran. Karena setiap 3 bulan sekali kami akan ganti dengan wajah yang baru,” kata Purwanto.

EDITOR : DICKY ZULKIFLY