Tiga Mahasiswa STAI Muttaqien Purwakarta Lolos 16 Besar Lomba Debat di Jabar

Foto : Tiga Mahasiswa STAI Muttaqien Purwakarta Lolos 16 Besar Lomba Debat di Jabar

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) DR KHEZ Muttaqien mengirimkan tiga delegasi mahasiswa untuk mengikuti lomba debat antar mahasiswa se-Jawa Barat yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjajaran bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat. 

Baca Juga  UBP Karawang Gelar Workshop MBKM dan Kurikulum OBE untuk Dosen

Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan STAI DR KHEZ Muttaqien Surya Hadi Dharma mengatakan, pihaknya mendelegasikan tiga mahasiswa dari jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam serta dari Jurusan Pendidikan Agama Islam.

“Sebelumnya para mahasiswa tersebut, membuat esai tentang demokrasi di Jawa Barat untuk kesejahteraan masyarakat yang lebih baik sebagai tahap awal dan sekarang lolos ke 16 besar,” terang Surya kepada wartawan, Rabu (30/5/2018).

Baca Juga  STIE DR KH EZ Muttaqien Purwakarta Tuan Rumah Parade Riset Akuntansi Ke-VIII Jawa Barat 2023

Ia juga mengatakan, lomba debat tersebut akan digelar di Unpad Training Center tanggal 30 sampai 31 Mei ini.

“Harapannya mahasiswa STAI DR KHEZ Muttaqien bisa menjadi juara dalam perlombaan debat yang diikuti juga oleh kampus besar dan membanggakan mahasiswa Purwakarta,” paparnya.

Salah seorang perwakilan peserta debat Eka Budiman merasa bangga, pihaknya bisa menjadi delegasi debator untuk kampusnya bersaing dengan kampus lain.

Baca Juga  Prodi PPKn UBP Karawang Gelar Pameran Photovoice

“Dari 16 kampus hanya STAI Muttaqien yang statusnya masih sekolah tinggi, tapi bisa bersaing dengan universitas dan institut lain. Ini menjadi semangat awal bahwa STAI DR KHEZ Muttaqien bisa bersaing dengan kampus besar lain,” pungkasnya.

EDITOR : DICKY ZULKIFLY