Imigrasi Depok Janji Tingkatkan Pelayanan dan Pengawasan Orang Asing

Foto : Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Kota Depok Dadan Gunawan di sela-sela acara Konfrensi pers.

DEPOK, headlinejabar.com

Dalam rangka Hari Bakti ke-68 Kantor Imigrasi Kota Depok telah melakukan berbagai bentuk kegiatan seperti layanan simpatik, bakti sosial dan Festival Kemigrasian. Kantor Imigrasi Kota Depok ikut berkontribusi dalam kegiatan tersebut yang digelar di Monas beberapa waktu yang lalu.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Kota Depok Dadan Gunawan di sela-sela acara Konfrensi pers.

Baca Juga  Pemkot Bandung Tertibkan PMKS dan PKL

“Tidak hanya itu pihak Imigrasi juga telah melakukan kegiatan sosialisasi ke Imigrasian SMU Cakrabuana tujuan kami ingin memperkenalkan fungsi ke Imigrasi sedini mungkin kepada adek-adek kita,” kata Kepala Imigrasi Kota Depok Dadan Gunawan kepada awak media, siang tadi.

Terkait dengan animo masyarakat yang begitu besar untuk mendapatkan paspor untuk itu pihak Imigrasi Kota Depok membantu pihak Imigrasi pusat dalam hal layanan simpatik.

Baca Juga  Pemkab Pertimbangkan Lantik Ulang Asep Sumpena Jadi Kades Sukatani Lagi

“Untuk layanan simpatik karena animo masyarakat terkait sulitnya antrian paspor untuk itu kami membuka layanan simpatik dan membackup kegiatan Direktorat Jenderal Imigrasi di Monas hal tersebut lebih untuk memberikan ruang kepada masyarakat yang kesulitan dalam melakukan pendaftaran secara online,” katanya.

Terkait dengan sosialisasi pihak Imigrasi mengaku memiliki target di tahun 2018 ini.

“Sosialisasi ini merupakan bagian yang akan selalu kita lakukan untuk di tahun 2018 ini kami akan fokus di bisnis ke Imigrasian,pelayanan ke Imigrasian dan penegakan ke Imigrasian,” jelasnya.

Baca Juga  Pemerintah Kabupaten Purwakarta Berikan Anugerah Budaya pada Budayawan Jawa Barat

Tidak hanya itu pihaknya juga akan lebih meningkatkan pelayanan dan pengawasan terhadap orang asing sampai tingkat kelurahan.

“Kita akan mencoba berdayakan para lurah sehingga keberadaan orang asing tidak menjadi ancamanĀ  tetapi bagaimana orang asing itu dapat memberikan kontribusi bagi untuk Kota Depok,” tutupnya.

REPORTER : YOPI SETYABUDI

EDITOR : DICKY ZULKIFLY