Ini Agenda Rakornas KAHMI di Purwakarta

PURWAKARTA, headlinejabar.com
Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Korps Alumni HMI (KAHMI) akan dilaksanakan di Kota Bukit Indah Plaza Hotel Purwakarta, Jawa Barat, mulai Rabu (4/5/2016) hari ini sampai Jumat (6/5/2016) mendatang. Rakornas KAHMI kali ini akan dihadiri oleh perwakilan peserta majelis wilayah (MW) dan majelis daerah (MD) KAHMI.
Rakornas KAHMI akan dibuka di Bale Maya Datar Purwakarta, dilanjut dengan agenda rapat koordinasi di Hotel Plaza Purwakarta. Sedikitnya akan hadir 470 orang peserta dari perwakilan wilayah dan daerah se-Indonesia.
Berikut agenda lengkap Rakornas KAHMI ke-3 yang dilaksanakan di Purwakarta:
Rabu,  4 Mei 2016
13.30 – 16.00 : Chek in Peserta Rakornas  (Peserta 470 orang ) di Kota Bukit Indah Plaza Hotel.
16.00 – 18.00 : Persiapan Pembukaan Rakornas
19.00- 22.00 : Pembukaan Rakornas (Undangan 1200 orang)
Silaturrahim dan makan malam bersama
Sambutan Tuan Rumah Rakornas atau Ketua Presidium MW KAHMI Jawa Barat Dedi Mulyadi. Sambutan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heriawan, sambutan Koordinator Presdium MN KAHMI Mahfud MD. Sambuatan Ketua Majelis Penasehat KAHMI Akbar Tandjung dan sambuatan Ketua Majelis Etik MN KAHMI Jusuf Kalla.
Kamis 5 Mei 2016
08.30 – 10.00 : Stadium General  Energi dan Sumber Daya Mineral Opening Speach oleh Koordinator Presidium MN KAHMI (Mahfud MD)
Pidato Tunggal Kedaulatan Energi untuk Kemajuan Bangsa oleh Menteri ESDM RI. Sudirman Said
10.00- 13.00: Sidang Pleno I Rakornas
Informasi dan Laporan Majelis Wilayah (34 Wilayah) Informasi dan Laporan Majelis Nasional.
14.30 – 16.30: Sidang Pleno II Rakornas
Pembahasan Internal Organisasi terdiri dari: Informasi Rencana Kegiatan Ulang Tahun KAHMI ke 50 oleh Ferry Mursidan Baldan (Ketua Panitia HUT KAHMI ke-50) Sosialisasi Kode Etik KAHMI dr Sulastomo, MPH Kesiapan Calon Tuan Rumah MUNAS X KAHMI Tahun 2017 oleh Sekretaris Jenderal MN KAHMI Ir Subandriyo.
Pembahasan Rekomendasi Internal dan Eksternal oleh Drs Manimbang Kahariady (Sekretaris SC).
19.00 – 21.30: Jamuan Makan Malam Bersama Bapak Bupati Purwakarta.
Jumat, 6 Mei 2016
08.30 – 10.00 :  Seminar Nasional “Pengembangan UMKM untuk Kemandirian Ekonomi Nasioanal” pidato utama oleh Ketua OJK RI DR Muliaman D Hadad
Pembicara :
  • Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia
  • Direktur Utama Jamkrindo
  • Deputi Bidang Pembiayaan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah RI
  • Dirjen Perhutanan Sosial Dan Kemitraan Lingkungan Kementerian Lingkungan Hudup dan Kehutanan RI
Moderator: Dirjen Perumahan Kementerian PUPR RI
10.00 – 10.30:    Penutupan Rakornas (Koordinator SC dan Korpres)
10.30 – 11.00 :  Press Conference‎.

Redaksi
Editor : Dicky Zulkifly
Baca Juga  KISMIS Gelar Santun Dhuafa di Masjid UPI Purwakarta